Gili Nanggu
Gili Nanggu adalah salah satu gugusan pulau-pulau kecil yang mengelilingi Pulau Lombok atau dalam bahasa lokal disebut dengan giliGili Nanggu
Gili Nanggu adalah salah satu gugusan pulau-pulau kecil yang mengelilingi Pulau Lombok atau dalam bahasa lokal disebut dengan gili. Gili Nanggu terletak disebelah tenggara Pulau Lombok tepatnya di Desa Sekotong Barat, Kecamatan Sekotong, Kabupaten Lombok Barat dengan luas area ± 8 hektar. Selain Gili nan cantik ini terdapat juga gili lainya yaitu Gili Tangkong dan Sudak yang masih dalam satu kawasan. Jarak Gili Nanggu ± 50km dari Kota Mataram dan bisa dicapai dari Pelabuhan Lembar dengan mengunakan private boat dengan waktu tempuh ± 45 menit atau melalui Pelabuhan Tawun dengan waktu tempuh ± 20 menit. Gili Nanggu mempunyai dua titik snorkeling yaitu di sisi timur pulau yang merupakan tempat ikan-ikan cantik berkumpul dan bermain, sedangkan di sisi selatan yang terdapat banyak kerumunan terumbu karang nan cantik dan indah. Pengunjung dapat melakukan aktivitas snorkeling dari pagi hingga sore hari. Namun waktu yang paling tepat bersnorkling adalah pada saat siang hari karena di waktu tersebut arus dan angin laut belum kencang serta menjadi momen yang tepat mengabadikan keindahan taman laut karena cahaya yang cukup bagus. Pada saat melakukan aktivitas snorkling pengunjung biasanya akan menjupai ikan dari jenis Nemo, Napoleon dan tentunya juga penyu sebagai salah satu daya tariknya. Bagi pengunjung yang ingin menghabiskan waktu berlama-lama di Gili Nanggu, Gili Nanggu Cottages and Bungalow merupakan satu-satunya fasilitas akomodasi yang bisa disewa. Resort ini memiliki bermacam fasilitas seperti lapangan voli pantai, trek jogging dan fasilitas outbound.